Dalam Islam, begitu mudah bagi seorang muslim untuk mendapatkan pahala. Bahkan amalan yang sederhana dan mudah pun Allah balas dengan sesuatu yang sangat besar pahalanya. Salah satunya melalui ibadah berupa dzikir yang selain mudah untuk diucapkan, juga bisa dilakukan dimana saja atau bahkan bisa beriringan sembari melakukan aktivitas lain.
Meski demikian ibadah yang ringan ini jarang dilakukan oleh umat muslim karena belum terbiasa ataupun memang tidak tahu keutamaannya. Padahal salah satu pahalanya adalah seperti bersedekah 100 kuda perang, sebagaimana sabda Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wasallam.
“Barangsiapa yang mengucapkan alhamdulillah 100 kali, sebelum terbit matahari di pagi hari, dan sebelum tenggelam matahari di sore hari, pahalanya seperti orang bersedekah 100 kuda perang fii sabilillah.”
Jika dihitung secara waktu, maka 100 ucapan Alhamdulillah tidak sampai 3 menit. Sementara pahalanya begitu sangat besar jika diuangkan.
Karenanya ucapkanlah dzikir ‘alhamdulillah’ setiap pagi hari setelah subuh dan ketika matahari tenggelam sekitar setelah ashar sebelum maghrib setiap harinya.
Bahkan bila perlu berdzikirlah sebanyak yang kita mampu karena Allah pun menganjurkan yang demikian.
“Hai orang-orang yang beriman, berzdikirlah (dengan menyebut nama) Allah, zikir yang sebanyak-banyaknya.” (QS. Al Ahzab: 41).
Namun ikhlaskanlah diri untuk menjadi orang yang beriman dan berusaha menjauhi sifat munafik atau riya. Dengan begitu amalan yang dilakukan tidak sia-sia di hadapan Allah Ta’ala. Wallahu A’lam
Related Posts :
Hati-Hati! 5 Perbuatan Ini Salah, Namun Kita Sering Melakukannya Saat Shalat Tarawih, No. 5 yang Paling Mengejutkan..Selain puasa, yang membuat kita kangen saat Bulan Ramadhan tiba adalah shalat terawih yang hanya dilakukan saat Bulan Ramadhan saja. Karena … Read More...
TERPOPULER : Tokek Besar Rp 1 Miliar, Hilangnya Sesuatu di Kabah, dan Sedihnya Wanita Tendangi Anaknya di JalananSepanjang hari kemarin (26/5/2017), banyak kabar menarik yang tentunya sayang untuk dilewatkan.Pernah dengan tentang mahalnya harga tokek? K… Read More...
Begini Ekspresi Donald Trump Saat Dengar Lantunan Ayat Suci Al-Qur’an, Tak Disangka Ternyata...Pada Sabtu, 21 Januari 2017, sehari setelah mengucap sumpah sebagai Presiden Amerika Serikat, Donald Trump menghadiri acara National Prayer … Read More...
Gunung Berapi Mengepung Makam Nabi Muhammad SAW, Tapi Ketika Meletus, Inilah yang TerjadiMakam Nabi Muhammad SAW di Masjid Al-Nabawi adalah salah satu tempat yang dihormati umat Islam.Jutaan orang berziarah di makam nabi setiap t… Read More...
Heboh Ada Pria Menikahi Hantu Kuntilanak, B3rhubung4n Int1m Hingga Hamil, Begini Kisahnya..Aneh, apakah anda percaya atau tifak, adanya hantu yang jatuh cinta dengan manusia? Jawabannya sebenarnya cukup sederhana yaitu “iya”. Itu k… Read More...
0 Response to "Lakukan Amalan Ini Selama 3 Menit, Allah Samakan Pahalanya Dengan Sedekah 100 Kuda Perang"
Posting Komentar